Abdul Bais Jabat Sebagai Ketua Umum Baru UKM-PK UTU

Bimcmedia.com, Meulaboh : Musyawarah Besar unit kegiatan Mahasiswa Penanggulangan Kebencanaan Universitas Teuku Umar (Mubes UKM-PK UTU ke VI) sukses terlaksana, Abdul Bais menjabat Ketua Umum Baru, Minggu (05/02/2022).
Ketua panitia Mubes Ke IV UKM-PK UTU Didit menyampaikan Kepada bimcmedia.com, bahwa kegiatan yang dilaksanakan bertempat di Markas UKM-PK UTU ini ialah kegiatan yang terus dilakukan setiap tahunnya guna untuk menggantikan tongkat estafet kepemimpinan yang baru.
"Mubes UKM PK UTU ialah kegaiatan yang dilakukan setiap tahunnya guna untuk menggantikan tongkat setafet ketua sebelum nya agar jabatan strategis lebih baru lagi dengan ketua baru tentunya" jelasnya
Selain itu juga dirinya menambahkan bahwa masih banyak sekali aturan aturan yang tidak bersinambungan maka perlu diadakannya mubes ini agar sempurna sebuah aturan.
"Tujuan selanjutnya dalam mubes kali ini juga dilaksanakan agar aturan-aturan yang masih banyak terjadi kerancuan bisa di lakukan perubahan guna untuk memperjelas dan dipahami oleh setiap anggota UKM-PK UTU" tambahnya
Ketua terpilih abd Bais mengatakan kepada bimcmedia.com, bahwa dirinya sangat berterima kasih atas dukungan dan bimbingan sehingga dirinya bisa menjadi ketua umum terpilih UKM-PK UTU.
"Terima kasih kepada kawan-kawan semuanya yang telah Membantu dan mengsuport sehingga bisa mendapat amanat sebagai ketua UKM penanggulangan Kebencanaan. Untuk kedepannya saya meminta agar kawan- kawan semuanya dapat membantu saya untuk memajukan UKM penanggulangan Kebencanaan lebih berkiprah lagi, baik di regional, Nasional, maupun Internasional.
Juga saya berterima kasih kepada pembina UKM PK UTU yang terus memberikan masukan dan nasehat agar kedepannya bisa jauh lebih baik lagi" Pungkasnya.
Dalam pencalonan tersebut ada 2 nama calon ketua umum yang naik untuk mencalonkan dirinya yakni Abdul Bais dan Ulfa Indriani, dalam hasil Voting terpilihlah Abdul Bais dengan 10 suara dan Ulfa Indriani 4 Suara dari hasil Peserta mubes.
***
Komentar