Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 1)
Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 3)

Bangkitkan Semangat Kewirausahaan Generasi Millenial Di Masa Pandemi

HMTI-UTU Gelar Webinar Nasional Entrepreneurship

Bangkitkan Semangat Kewirausahaan
Bimcmedia.com | Seratusan Pemuda-pemudi dan Masyarakat mengikuti Webinar Nasional Entrepreneurship | Ist

Bimcmdia.com, Meulaboh : Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (HMTI) Fakultas Teknik Universitas Teuku Umar menggelar Webinar Nasional Enterpreneurship dengan tema "Bangkitkan Semangat Kewirausahaan Generasi Millenial di Masa Pandemi Covid-19", Kamis (08/07/21).

Webinar ini dilaksanakan secara virtual melalui Aplikasi Zoom Meeting Cloud yang diikuti ratusan peserta yang merupakan dari mahasiswa-mahasiswi dan juga masyarakat umum juga banyak yang mengikuti Webinar tersebut.

Bangkitkan Semangat Kewirausahaan
Poster Webinar Nasional Entrepreneurship yang digelar oleh HMTI UTU

Kegiatan yang dilaksanakan secara daring ini dibuka yang dibuka langsung oleh Wakil Dekan I Fakultas Teknik Bapak Samsunan ST., MT. dan juga turut  di hadiri oleh Ibu Nissa Prasanti S.Si.,MT. selaku Ketua Jurusan Teknik Industri Universitas Teuku Umar.

Baca Juga : 

Webinar yang langsung dipandu oleh Dosen Teknik Industri Bapak Arie Saputra ST., M.Si menghadirkan beberapa narasumber yang pakar dibidangnya, diantaranya Bapak Mukhlis Bahrainy (CEO Pachira Group, Wakil Ketua Umum ISMI Pusat) yang diwakili oleh Bapak Andi Yudi Hendriawan (Wakil Sekretaris ISMI Pusat) Bapak Nurchalis, SP., M.Si. (Ketua MPW ISMI Aceh), dan Bapak Rizki Syahputra, SE.,MM. (Ketua Umum BPD HIPMI Aceh).

“Kegiatan webinar entrepreneurship ini bertujuan untuk bangkitkan semangat kreatifitas mahasiswa dimasa pandemi yang mana untuk terus berwirausaha dalam dunia era globalisasi ini” Ujar Maisura hamsa, yang merupakan Ketua Panitia, dalam kegiatan tersebut.

Andrian Alfatah, selaku Ketua HMTI UTU menjelaskan kegiatan webinar entrepreneurship ini merupakan kegiatan dari departemen dana dan usaha HMTI UTU. Dengan adanya kegiatan ini webinar ini yang diisi oleh narasumber-narasumber yang mempuni dibidangnya dapat menambah wawasan dan pengetahuan juga sebagai bekal untuk lebih menyelami dunia kewirausahaan. Karena dengan adanya ilmu tentang kewirausahaan, tentu saja akan lebih mempermudah kita dalam praktek nantinya.

”Para narasumber mengajak dan mensupport penuh mahasiswa dan pemuda milenial untuk membuat kelompok-kelompok usaha kecil, sehingga juga pemuda-pemudi mahasiswa agar terlibat aktif dalam meningkatkan investasi sumber daya alam yang ada didaerah masing-masing baik itu dari ISMI maupun HIPMI, sehingga bisa untuk bangkitkan semangat kewirausahaan bagi generasi millenial untuk sekarang ini”. Tutup, Andre


[RL]

Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 11)
Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 10)

Komentar

Loading...