Bentuk Kepedulian, Kapolres Subulussalam Berikan Bansos Untuk Warga Terdampak Banjir
Bimcmedia.com,Subulussalam - Kapolres Subulussalam Ajun Komisaris Besar Polisi Yhogi Hadisetiawan,SIK ,MIK bersama pejabat utama Polres Subulussalam meninjau lokasi banjir di Desa Panglima Sahman, Kecamatan Rundeng,Kota Subulussalam,Kamis (21/12/2023).
Selain meninjau langsung lokasi banjir, Kapolres Subulussalam juga memberikan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir.
Adapun bantuan yang diberikan berupa bahan pokok seperti Beras, Indomie dan lainnya.
"Kita harus hadir di sini untuk memberikan dukungan moril dan materil kepada masyarakat yang tengah mengalami musibah banjir,"Kata Kapolres
Disampaikan Kehadirannya beserta jajaran disana bukan hanya sebagai representasi Kepolisian, tapi juga sebagai saudara sebangsa dan setanah air yang saling membantu di saat sulit seperti ini
Berdialog dengan masyarakat, Kapolres Subulussalam himbau agar tetap waspada dan berhati-hati dengan tetap mengutamakan keselamatan dalam melaksanakan aktifitas.
Sementara itu, salah satu warga yang terdampak banjir mengucapkan banyak terima kasih kepada Kapolres Subulussalam yang telah mau mengunjungi serta memberikan sembako kepada warga yang terdampak banjir.
"Terimakasih banyak atas bantuan yang diberikan pak Kapolres,semoga bapak dan ibu selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT dalam menjalankan tugas sebagai Kapolres Subulussalam"Ucapnya
Komentar