Damrus Terpilih sebagai Ketua Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Teuku Umar

Bimcmedia.com, Aceh Barat: Damrus, S.E., M.Si. terpilih sebagai Ketua Program Studi Ilmu Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Teuku Umar untuk empat tahun ke depan setelah unggul dalam pemilihan yang diadakan melalui mekanisme voting. Dalam pemilihan tersebut, Damrus berhasil mengalahkan rivalnya, Rusydi, S.Hi., M.M.
Pemilihan yang berlangsung pada Senin, 1 Juli 2024 ini dihadiri oleh seluruh dosen Program Studi Manajemen, sebanyak 19 orang, yang memberikan hak suaranya dalam rapat terbatas tersebut.
Damrus merupakan sosok yang sudah dikenal lama di lingkungan Universitas Teuku Umar. Sejak UTU masih berstatus badan hukum swasta, Damrus sudah aktif mengajar. Figur ramah, santun, dan mampu berbaur dengan semua kalangan menjadikannya dekat dengan seluruh warga kampus. Salah seorang rekan sejawatnya menyatakan bahwa Damrus adalah sosok yang tidak asing lagi di mata warga kampus UTU.
Setelah terpilih, Damrus menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi kepada rekan-rekan dosen yang telah memberikan kepercayaan kepadanya. "Hal ini tentu sebagai sebuah amanah yang harus saya pertanggungjawabkan baik di dunia maupun akhirat," ujarnya.
Damrus juga mengungkapkan harapannya untuk masa depan Program Studi Manajemen agar semakin maju, inovatif, dan solid sehingga visi dan misi prodi dapat diwujudkan sesuai harapan bersama.
"Dengan semangat kebersamaan, kita dapat membawa Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Teuku Umar mencapai prestasi yang lebih tinggi dan memberikan kontribusi yang signifikan bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan kesejahteraan masyarakat," tambahnya.
Pemilihan Ketua Prodi ini menjadi momentum penting bagi Fakultas Ekonomi Universitas Teuku Umar untuk terus berbenah dan meningkatkan kualitas pendidikan serta penelitian di bidang manajemen.
Komentar