Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 1)
Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 3)

Gelar Komsos dengan Kommas, Koramil 07/Johan Pahlawan Pererat Persatuan dan Kesatuan

Laporan ,
Komsos
Kegiatan Komsos dengan Kommas di Wilayah Koramil 07/JP | Ist

Bimcmedia.com, Aceh Barat : Gelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Komponen Masyarakat (Kommas), Koramil 07/Johan Pahlawan beserta jajaran Kodim 0105/Aceh Barat memperkuat juga pererat persatuan dan kesatuan, Rabu (28/9/2022).

Dalam kegiatan tersebut, Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Komponen Masyarakat (Kommas) mengusung tema “Generasi Muda Sebagai Wirausaha Milenial Inovatif Berwawasan Kebangsaan”, yang di gelar di demplot Ketahanan Pangan (Hanpangan) berlokasi di Desa Kota Padang Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat.

Komsos yang dipimpin langsung oleh Danramil 07/Johan Pahlawan Kapten Inf Hendra Saputra tersebut menghadirkan para Komponen Masyarakat diantaranya unsur Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama hingga Tokoh Pemuda.

Dalam sambutannya, Danramil mengatakan bahwa bangsa Indonesia memiliki keanekaragaman budaya, suku, adat istiadat dan agama yang diikat menjadi satu dalam Kebhinnekaan Tunggal Ika. Hal ini disebabkan karena Persatuan dan Kesatuan di tengah kehidupan berbangsa dan bernegara merupakan modal dasar pembangunan.

“Forum ini sangatlah penting untuk meningkatkan kekerabatan, sinergitas dan interaksi komunikasi hubungan dengan berbagai pihak khsususnya generasi muda sebagai wujud penerangan guna meningkatkan Persatuan dan Kesatuan. Selain itu, sasaran dari Komsos ini guna terwujudnya pemahaman masyarakat dan generasi muda terhadap keberadaan TNI AD, serta meningkatkan wawasan kebangsaan", ujar Danramil.

Danramil mengupas terkait program Komunikasi Sosial (Komsos) akan menjadi program seluruh jajaran TNI AD, dari Kodam hingga sampai Kodim. Sehingga kepentingan pertahanan negara akan terwujud dalam kebersamaan dan TNI akan selalu hadir membantu kesulitan maupun permasalahan di masyarakat.

"Usai kegiatan Komsos ini diharapkan para Komponen Masyarakat nemiliki nawaitu dan persepsi yang sama dalam membangun Aceh Barat, khususnya Johan Pahlawan. Disisi lain, Kami dari Koramil berkomitmen akan siap menjadi solusi mengatasi kesulitan - kesulitan di tengah masyarakat", janji Danramil

***

Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 11)
Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 10)

Komentar

Loading...