IGPKHI Laksanakan Pengukuhan Pengurus Periode 2022 – 2027

Bimcmedia.com, Meulaboh : Ikatan Guru Pendidikan Khusus Indonesia (IGPKHI) kembali melaksanakan acara pengukuhan Pengurus IGPKHI wilayah PC II. Ibu Hj. Jamilah S.Pd, M.Pd selaku ketua IGPKHI Provinsi Aceh beserta rombongan datang ke Aceh barat pada hari senin 12 september 2022.
Acara ini diselenggarakan di Aula Cabdin Aceh Barat. Dalam kegiatan pengukuhan pengurus baru IGPKHI periode 2022 - 2027 juga disertai dengan penandatanganan MOU antara Ketua Umum IGPKHI aceh yaitu ibu Hj. Jamilah S.Pd, M.Pd dengan kepala Cabang Dinas (Cabdin) wilayah Kabupaten Aceh Barat Bapak Abdul Aziz, SH, M.Si.
Adapun yang terlibat dalam kegiatan ini terdiri dari tiga kabupaten, diantaranya kabupaten aceh barat, aceh jaya, dan nagan raya. Kegiatan ini juga dihadiri oleh ketiga cabdin masing-masing kabupaten. Kegiatan ini diselenggarakan oleh 4 kepala sekolah luar biasa (SLB) yang terdiri dari SLBN Meulaboh (Ibrahim S.Pd), SLB Rahmatillah (Eka Yulia S.Pd.I), SLBN Nagan Raya (Jamalluddin S.Pd) dan SLBN Aceh Jaya (Nur Aisah Nasution S.Pd).
Syukur Alhamdulillah berkat usaha keras panitia pelaksana kegiatan ini berjalan dengan mulus sesuai dengan yang direncanakan,. Dalam pembukaan acara ini ananda firmansyah dari SLBN Meulaboh yang memiliki keterbatasan tuna netra melantunkan ayat suci al qur’an, walaupun dengan keterbatasan yang ia miliki tidak menjadi penghalang untuknya. Serta yang tidak terlewati dengan kemeriahan penampilan seni tari ranup lampuan dari sanggar bungong ban keumang SLB Rahmatillah, di bawah asuhan ibu Nora Rizani selaku salah satu guru SLB Rahmatillah.
Anak - anak istimewa mempunyai semangat tinggi dalam menampilkan kemampuan yang mereka miliki, walaupun berbeda keterbatasan (Tuna grahita, tuna daksa, dan tuna rungu) namun mereka tetap mengutamakan kekompakan. Guru - guru dari ke empat sekolah luar biasa juga tidak kalah saing dengan anak - anak istimewanya untuk menampilkan paduan suara dengan menyanyikan mars IGPKHI dan Hymne IGPKHI yang dipimpin oleh ibu Cut Rahmayulis S.Pd dari SLB Rahmatillah.
Acara ini dibuka langsung oleh Cabdin Aceh Barat, Bapak Abdul Aziz, SH, M.Si dengan memberi motivasi yang sangat luar biasa untuk berkolaborasi antar kabupaten dan tetap terjalin kekompakan demi memajukan pendidikan untuk anak-anak luar biasa.
***
Komentar