Implementasi Kampus Merdeka, UTU Teken MoU dengan PEMKOT Banda Aceh 

Laporan ,
Implementasi Kampus Merdeka
Implementasi Kampus Merdeka, UTU bangun kerjasama dengan Pemerintah Kota Banda Aceh, foto bersama usai teken MoU beberapa hari lalu/ist

bimcmedia.com, Meulaboh : Dalam rangka mendukung Program Implementasi Kampus Merdeka, Universitas Teuku Umar (UTU) membangun kerjasama dengan berbagai stakeholder salah satunya adalah Pemerintah Kota Banda Aceh. Kerjasama ini diteken langsung oleh Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, SE, Ak, MM belum lama ini di ruang kerja walikota . Sementara dari UTU turut dihadiri oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik, Kerjasama dan Perencanaan, Dr. Alfizar, DAA, Kepala Biro Akademik, Kemahasiswaan, Perencanaan dan Kerjasama, Drs. H. Muslim Raden, M.Si, Sekretaris LPPM PM-UTU, Herdi Susanto, ST.,M.T dan Humas UTU, Herman Syahputra, SE.,M.Si,

Dr. Alfizar kepada awak media Senin (9/8/2021) mengatakan, kerjasama tersebut sesuai dokumen kerjasama,yaitu mencakup pendidikan, penelitian, pengabdian, penyuluhan, serta permasyarakatan dan ilmu pengetajuan serta teknologi.

Selain itu kerjasama tersebut juga mencakup pelatihan, praktik lapanganu dan pemagangan mahasiswa pada instansi pemerintah Kota Banda Aceh. Selanjutnya kerjasama tersebut juga dalam hal penyelenggaraan seminar, konferensi ilmiah baik nasional maupun internasional. Kata Warek

Dilanjutkannya, kerjasama juga mencakup pengembangan sumber daya manusia, penguatan institusi dan kelembagaan termasuk perbantuan pengembangan wisata bahari dan pergelaran even-even wisata nasional di Pemerinrah Kota Banda Aceh serta kerjasama terkait kegiatan penerimaan siswa asal Kota Banda Aceh yang akan melanjutkan studi di Universitas Teuku Umar dan menfasiitasi bantuan pendidikan/beasiswa terutama mahasiswa yang kurang mampu.

Sementara itu, menurut HUMAS UTU, Herman Syahputra,SE.M.Si dikesempatan terpisah kepada bimcmedia.com mengatakan, Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, SE, Ak, MM mendukung Implementasi Kampus Merdeka dan menyambut baik kerjasama antara UTU dengan Pemerintah Kota Banda Aceh.

" Aminullah juga mendukung UTU untuk dapat menjadi inspirasi dan pelopor, terutama sekali dapat menjadi referensi bagi sektor agro dan marine industri di tingkat regional, nasional dan bagi dunia internasional.” terang Herman

Ia juga berharap UTU sebagai kampus yang memiliki visi dan misi berkaitan dengan agro dan marine industri agar dapat mendukung, bekerjasama dan memberikan masukan-masukan yang konstruktif terkait pembangunan Banda Aceh dan Aceh pada umumnya, bahkan nasional.

(FL)

Komentar

Loading...
error: Content is protected !!