Jalan Teupin Peuraho – Alue Keumuneng Kondisi Rusak, Dewan Minta Segera Direhab

Bimcmedia.com, Meulaboh : Jalan Teupin Peuraho - Alue Keumuneng di Kecamatan Woyla Barat Kabupaten Aceh Barat kini kondisinya kembali rusak, Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) minta kepedulian pemerintah untuk dapat merehab segera karena dikhawatirkan rawan kecelakaan nantinya.
Alasan Dewan meminta Jalan Teupin Peraho - Alue Keumuneng perlu direhab karena kondisi nya sudah kian parah jika terus di biarkan dikhawatirkan akses transportasi terganggu, demikian disampaikan anggota DPRK Aceh Barat Ahmad Yani kepada bimcmedia.com Rabu (19/10/2022)
"Karena mayoritas penggunaan jalan tersebut selama ini untuk sarana transportasi publik termasuk jalur pengangkut material tiga kecamatan," ujar Yani.
Jalan itu menurut Yani, yang pertama untuk pengangkutan material pembangunan jalan di 3 kecamatan lainnya yakni Woyla Induk, Arongan Lambalek termasuk Woyla timur, selain itu acap kali untuk jalan produktivitas seperti mengangkut hasil perkebunan dan pertanian serta hasil alam lainnya.
Selain itu pengguna jalan kerab mengeluh karena disaat musim hujan air tergenang di lobang yang ada, itu sangat terganggu warga apalagi Pengandara yang buru-buru mengejar waktu menuju tempat kerja dan antar jemput anak sekolah, tambah Politisi Gerindra tersebut.
Dasar itu dirinya mengharapkan kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Aceh Barat untuk segera merehab sebelum ada korban akibat dari kerusakan jalan tersebut, dengan harapan pihak Dinas terkait dapat cepat merespon, tutupnya.
Sementara Kepala Dinas PUPR Aceh Barat Dr Kursi,S.T.MT saat diminta tanggapan oleh bimcmedia.com, via pesan WhatsApp menjelaskan, betul jalan tersebut dalam kondisi rusak, Insyaallah tahun 2023 akan dilakukan perbaikan, mohon Masyarakat bersabar.
" Tahun 2023 sudah kita usulkan dan masuk dalam Rencana Kerja PUPR Aceh Barat" kata Kurdi meyakinkan Masyarakat.
Kepala Dinas PUPR memohon dukungan kepada Dewan agar saat pembahasan Anggaran nantinya sehingga ruas jalan itu bisa direhab pada tahun 2023 mendatang, pungkas Kurdi.
***
Komentar