Kapolri Kembali Lakukan Mutasi, AKBP Panji Santoso Akan Jabat Kapolres Aceh Barat

bimcmedia.com
Bimcmedia.com | AKBP Panji Santoso / Ist

Bimcmedia.com, Banda Aceh; Kepala kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan mutasi terhadap sejumlah Kapolres di lingkungan Polda Aceh, di antaranya Kapolres Simeulue AKBP Panji Santoso yang kini dipercaya menjabat sebagai kepala Kepolisian Resor Aceh Barat.

Adapun AKBP Panji Santoso yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Simeulue kini dipercaya memimpin Kepolisian Resor Aceh Barat.

Baca Juga :

Diketahui AKBP Panji Santoso dimutasi berdasarkan Surat Telegram (ST) Kapolri Nomor: ST/747/IV/KEP/2022 tertanggal 13 April 2022. Dalam Surat Telegram Kapolri itu menyebutkan sejumlah perwira di instansi kepolisian di mutasi, termasuk di lingkungan Kepolisian Daerah Aceh.

Sementara itu, AKBP Jatmiko yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit 1 Ditreskrimsus Polda Aceh, akan menggantikan jabatan AKBP Panji Santoso sebagai Kapolres Simeulue.

Terakhir untuk Kapolres Aceh Barat sebelumnya AKBP Andrianto Agramuda akan diangkat sebagai Kasubbagbinlihprof Bagrehabpers Divpropam Polri.

berdasarkan info yang bimcmedia.com Rangkum, Sekilas tentang AKBP Panji Santoso ketika menjabat sebagai kapolsek Cakung beliau tak segan menindak pelaku kejahatan jalanan diantaranya Preman atau Pemalak Supir Truk.

Sekitaran Oktober 2019, pengguna jalan di area cakung jakarta timur dibuat resah dengan ulah preman pemalak supir truk, namun dibawah komando panji santoso, personil kepolisian setempat berhasil mengamankan pelaku.

AKBP Panji Santoso juga banyak terlibat dalam kegiatan sosial seperti Bakti sosial Polri peduli yatim dan kaum duafa.

berkat prestasinya panji mendapatkan kenaikan pangkat menjadi AKBP, lalu sejak juli 2021 menjabat posisi Kapolres simeulue.

---

[RMa]

Komentar

Loading...
error: Content is protected !!