Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 1)
Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 3)

Panwaslih Melalui Pokja  Gelar Tes Ujian Tulis Panwascam Aceh Barat

Panwaslih
Bimcmedia.com | Panwaslih Aceh barat sedang mengawasi peserta tes tulis panwascam kabupaten Aceh Barat | Foto : Banta Sulaiman

Bimcmedia.com, Meulaboh : Panwaslih Kabupaten Aceh Barat melalui Pokja pembentukan Panwaslu Kecamatan (Panwascam) menggelar Tes Tertulis seleksi perdana bagi penerimaan calon anggota Panwaslu tingkat Kecamatan di SMA Negeri 1 Meulaboh, Kecamatan Drien Rampak, Sabtu (15/10/2022).

Suasana hari pertama Ujian Tulis Calon Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Kabupaten Aceh Barat tahun 2022.

Seleksi Calon Anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) diselengggarakan dalam dua hari, yaitu Jum'at dan Sabtu dengan 4 sesi dalam satu hari.

Satu sesi terdiri dari 70 orang yang terdaftar dari 12 kecamatan se-kabupaten Aceh Barat.

Seleksi Calon Anggota Panwascam dilaksanakan hanya dua hari sesuai dengan jumlah pendaftar yang lulus memenuhi syarat untuk mengikuti ujian tulis sebanyak 550 peserta.

Untuk sesi 1 dimulai pukul 08.00 - 09.30 dan terakhir adalah sesi 4 pada pukul16.00 - 17.30 Wib

Ujian Tes Tulis dilaksanakan di SMA Negeri 1 Meulaboh menggunakan dua ruangan laboratorium komputer, terdiri dari 35 unit komputer dalam satu yang akan menunjang jalannya proses tes tertulis.

Ketua Pokja pembentukan Panwascam, Bahtiar S. Pd.I kepada pewarta media mengatakan, proses seleksi pada hari ini serentak dilaksanakan se indonesia dan tentunya besar harapan kami proses seleksi ini berjalan lancar tanpa kendala hingga selesai.

Untuk pelaksanaan Ujian Tulis ini menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) dengan 100 soal ujian yang diisi sesuai waktu ditentukan.

Perseta diwajibkan untuk memakai pakaian rapi dan tidak diperbolehkan melanggar ketentuan diluar dari pada persyaratan yang sudah ditentukan."Jelasnya.

Lanjutnya Ketua Pokja, untuk proses rekapitulasi hasil penilaian diumumkan oleh Bawaslu Republik Indonesia kemudian disampaikan ke Bawaslu Provinsi lalu ke Bawaslu Kabupaten.

Hasil tes tulis ini akan disaring dan diambil 6 besar teratas dan akan dilanjutkan ketahap selanjutnya yaitu tes wawancara.

"Seluruh rangkaian seleksi berpedoman pada Juknis Pembentukan Panwaslu Kecamatan yang telah dikeluarkan oleh Bawaslu RI, besar harapan kami proses ini melahirkan nantinya pengawas-pengawas pemilu yang progresif, berdedikasi dan berintegritas tinggi untuk pemilu yang demokratis," kata dia Bahtiar .

***

Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 11)
Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 10)

Komentar

Loading...