Pemkab Aceh Jaya Gelontorkan Dana Rp 9,2 Miliar Untuk Program Aceh Jaya Cerdas

Bupati Aceh Jaya, T Irfan TB menyerahkan bantuan beasiswa secara simbolis kepada sejumlah siswa di SMP Negeri Pasie Raya, Kamis (16/72020).
bimcmedia.com, Calang: Bupati Aceh Jaya Drs. H. T. Irfan TB Kembali menyalurkan bantuan beasiswa Aceh Jaya cerdas dan Aceh Jaya berprestasi, kepada pelajar yang menempuh pendidikan SMP sederajat dan SD sederajat di sembilan Kecamatan dalam Kabupaten Aceh Jaya. Kamis (16/07/2020)
Penyerahan beasiswa berprestasi dan beasiswa aceh jaya cerdas dilaksanakan secara simbolis di SMPN 1 Pasie Raya ini turud dihadiri langsung Bupati Aceh Jaya T Irfan TB, Sekda Aceh Jaya Mustafa, Kadis pendidikan, abdul jabar serta sejumlah kepala SKPK lainnya.
Bupati Aceh Jaya T. Irfan TB kepada bimcmedia.com Kamis (16/07/2020) mengatakan jumlah penerima beasiswa Aceh Jaya Cerdas tahun ini sebanyak 16.082 siswa tingkat SD sederajat dan SMP sederajat sedangkan penerima beasiswa berprestasi sebanyak 243 siswa dengan jenjang pendidikan yang sama.
Selain itu menurut Irfan TB pogram Aceh Jaya cerdas tahun ini, Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya mengalokasikan dana sebesar Rp 9,2 miliar lebih.
Penerima bantuan tersebut terdiri dari 11.434 siswa SD sederajat dengan besaran beasiswa Rp 500 ribu per siswa, 4.648 siswa SMP sederajat mendapatkan Rp 750 ribu per siswa.
Sedangkan untuk pogram beasiswa Aceh Jaya sendiri akan diberikan dengan jumlah yang lebih besar yaitu, tingkat SD Rp Rp 1,9-1,7 juta per siswa.
"Kalau Aceh Jaya cerdas itu diperuntukkan untuk siswa rangking 1-3, dengan besaran kalau untuk SD rangking satu Rp 1,9 juta, rangking dua Rp 1,8 juta, rangking III Rp 1,7 juta.
Untuk SMP rangking satu dapat Rp 2 juta, rangking II Rp 1,9 juta, dan rangking III Rp 1,8 juta. Untuk beasiswa Aceh Jaya cerdas, Pemkab mengalokasikan dana dari APBK sebesar Rp 445 juta lebih untuk tahun 2020.
Komentar