Peroleh 121 suara, M. Nasir Nurdin Komandoi PWI Aceh

Laporan ,
Nasir Nurdin
Ketua PWI Pusat Atal S Depari menyerahkan bendera Pataka kepada ketua PWI Aceh terpilih Nasir Nurdin, Minggu (21/11) dini hari. Foto Waspada | Foto : Muhammad Riza

Bimcmedia.com, Banda Aceh ; Usai melewati proses pemungutan suara hingga dua putaran dan peroleh 121 suara, M. Nasir Nurdin komandoi PWI Aceh. Minggu, (21/11/2021).

Adapun M. Nasir Nurdin yakni Pimpinan Redaksi The Atjeh Post pada Minggu (21/11/2021) pukul 01.45 WIB telah berhasil memenangkan pemilihan ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh.

Mengutip dari acehtrend.com, M. Nasir Nurdin unggul pada pemilihan Ketua PWI Aceh dengan perolehan 121 suara, mengalahkan rivalnya Teuku Haris Fadillah yang mendapatkan 83 suara serta sebanyak 3 suara rusak.

Dimana melalui hasil ini M. Nasir Nurdin sah sebagai Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Aceh masa jabatan 2021-2026.

Seperti yang diketahui di putaran pertama, M. Nasir berhasil meraup dukungan sebanyak 80 suara dan Haris Fadillah 44, Azhari 40, Imran Joni 28, Iranda Novandi 18 suara.

Kemudian pada pemilihan Dewan Kehormatan Propinsi (DKP) Tarmilin Usman berhasil unggul dengan raupan suara 107. Ia unggul tipis dari Aldin Nainggolan yang berhasil mendapatkan 101 dukungan. Sementara 1 suara dinyatakan rusak.

Nasir Nurdin usai di tetapkan sebagai ketua PWI Aceh kemudian menerima pataka yang diserahkan oleh Ketua PWI Pusat Atal Sembiring Depari.

Selanjutnya, Ketua PWI Aceh terpilih dalam sambutanya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menyukseskan Konferensi XII PWI Aceh, serta para kandidat yang ikut berpartisipasi.

Terakhir Ia juga mengatakan sebagai ketua baru, ia siap menyusun pengurus PWI Aceh dari semua unsur. Tidak ada dendam dan luka. Karena ia menyadari bila pemilihan tersebut merupakan keniscayaan yang harus dilalui.

Berakhirnya penghitungan suara, maka Konferensi XII PWI Provinsi Aceh yang digelar sejak Jumat (19/11/2021) malam, hingga Minggu (21/11/2021) dinihari, dinyatakan berakhir. Penutupan konferensi dilakukan oleh Ketua PWI Pusat Atal Sembiring Depari.

---
[RMa]

Komentar

Loading...
error: Content is protected !!