Pj Walikota Subulussalam Kukuhkan Paskibraka 2024

Bimcmedia.com,Subulussalam:Penjabat Walikota Subulussalam Azhari S.Ag resmi mengukuhkan 35 orang Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang akan bertugas di Kota Subulussalam pada HUT ke-79 RI.
Pengukuhan berlangsung di Aula pendopo walikota Subulussalam yang tampak dihadiri Pj Ketua PKK Kota Subulussalam Siti Nahziah, Kajari Subulussalam Supardi SH, Dandim 0118 Subulussalam Letkol Inf Un Wahyu Nugroho, Wakapolres Subulussalam Kompol Zainuddin,Sekda Subulussalam H.Sairun serta para kepala SKPK.
"Atas nama pemerintah kota Subulussalam,kami ucapakan selamat dan sukses kepada anggota paskibraka yang telah di kukuhkan.Poses yang telah dilalui tentu tidaklah mudah, latihan yang berat serta pengorbanan yang tidak sedikit namun semua itu mampu dilewati dengan tekat dan semangat kuat dan ini semua sebuah kehormatan yang harus kita banggakan,"Kata Azhari,Kamis (15/8/2024)
Ditambahkan,sebagai bagian dari paskibraka bukan hanya sekedar petugas pengibar bendera tetapi merupakan simbol dari semangat dan kebanggaan nasional.Bendera merah putih yang akan di kibarkan 17 Agustus mendatang adalah lambang persatuan dan perjuangan Bangsa kita.Sebagai lambang dari kemerdekaan dan persatuan kita sebagai bangsa.
"Setiap kali bendera itu berkibar,ia membawa pesan dari seluruh rakyat Indonesia bahwa kita adalah bangsa yang kuat,bangsa yang bersatu dan saling mendukung.Maka tiga anggota paskibraka bukan hanya tentang teknik mengibarkan bendera tetapi juga membawa semangat dalam setiap aspek kehidupan,"Tambahnya
Azhari juga mengingatkan kepada anggota paskibraka bahwa kepercayaan hari ini adalah sebuah tanggung jawab yang besar yang memerlukan dedikasi, disiplin dan rasa tanggung jawab yang tinggi.
Disamping itu ,Kata Azhari kita tidak tau apa yang akan terjadi besok maupun lusa.mungkin saja akan kita temui tantangan maupun rintangan baik cuaca buruk maupun kesehatan atau barangkali ada kejadian yang tidak diharapkan namun Azhari meyakini dengan dasar latihan dan ilmu yang sudah diberikan pelatih para anggota paskibraka akan mampu melaksanakan tugas dengan baik
Diakhir,Azhari pun mengucapkan terimakasih serta apresiasi setinggi-tingginya kepada para pelatih paskibraka yang telah bekerja dan ucapan terimakasih kepada orang tua serta sekolah yang telah memberikan dukungan penuh.
"Ucapan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada para pelatih yang telah bekerja keras membimbing dan membina putra-putri terbaik kita Sada kata selama pelaksanaan kegiatan pelatihan Paskibraka," Ujar Azhari
Komentar