Puluhan Pasien Poli Zaitun RSUD CND Meulaboh Dapat Nasi Maulid Dusun Manggis, Begini Reaksinya

Ketua Pemuda IPDM (kiri) menyerahkan satu hidang Nasi kepada petugas Poli Zaitun Meulaboh untuk dibagi ke pasien Minggu (4/12/2022) (foto:fitriadi)

Bimcmedia.com, Meulaboh: Puluhan pasien kejiwaan di Rumah Sakit (RS) Cut Nyak Dhin Meulaboh mendapat jatah nasi maulid dari Dusun Manggis Gampong Ujong Baroh kecamatan Johan Pahlawan Aceh Barat Minggu (4/12/2022)

Agenda tahunan Masyarakat bersama Ikatan Pemuda Dusun Manggis (IPDM) merayakan hari kelahiran Nabi Muhammad Saw, dari kenduri rakyat selalu dibagi kepada orang-orang miskin, anak Dayah dan warga yang hadir ke masjid Baitussalam di lingkungan tersebut , namun hal berbeda ditahun ini yakni panitia menyisihkan makanan satu hidang untuk pasien sakit jiwa di Rumah sakit zaitun Meulaboh

Hidang nasi maulid untuk pasien Poli zaitun diantar langsung oleh ketua IPDM ke Rumah sakit tersebut dan diterima petugas, lalu makanan itu disalurkan langsung kepada masyarakat yang berlatarbelakang mental

Ketua IPDM Irwanda kepada bimcmedia.com mengatakan sangat terharu dan bahagia dapat mengantar makanan kepada pasien sakit jiwa di RS tersebut, sepertinya Mereka senang betul dengan kedatangannya bersama pemuda, reaksi Mereka begitu semangat memanggil petugas memberitahukan ada tamu

Menurut pengakuan petugas RS Zaitun Dedi dan Iskandar, Pasien itu sering meminta petugas menghidupkan Televisi untuk menonton Maulid di kampungnya, kemudian selama ini gakda panitia Maulid yang antar makanan ke Mereka baru kali ini dari IPDM, kata Irwanda

"Selama ini gakda nasi maulid yang diantar ke Mereka dari Gampong-gampong, baru kali ini sepengetahuan petugas, maka para pasien senang sekali" kata Irwanda meniru ucapan petugas

Maulid Nabi Muhammad Saw didusun Manggis kali ini ada perbedaan dari sebelumnya seperti sedekah yang mencapai hingga Rp.45 juta, sumbangan anak yatim juga mengalami peningkatan dari Rp 350.000.-/orang kini para yatim mendapat Rp.900.000.-/jiwa, didampingi itu nasi kenduri mengalami peningkatan hingga 10 ribu bungkus, kata Tgk.Fauzan selaku penanggung jawab acara kepada media ini

"Jumlah anak yatim disantuni sebanyak 41 orang, per jiwa mendapat sumbangan Rp. 900.000.- dengan total bantuan Rp.36.900.000.- jauh meningkat dari tahun lalu " kata Fauzan

Sementara itu ketua panitia pelaksana Maulid Abdullah lebih lanjut menjelaskan, Kenduri ummat dilaksanakan Minggu 4 Desember atas kesepakatan warga setempat, seperti biasa kelompok zikir diundang dari 4 Dayah satu Gampong

Adapun Dayah yang diundang zikir ke dusun manggis yakni pesantren serambi Aceh, Dayah Raudhatul mubarakah, kelompok zikir zudi ujung Tanjong, pesantren padi jambu dan Gampong masjid tuha kecamatan Meureubo, Aceh Barat, katanya

Dari segi hidang kenduri tahun ini ada peningkatan dari tahun lalu yaitu panitia berhasil mengumpulkan 131 hidang, sehingga semua Masyarakat yang hadir ke masjid mendapatkan bagian nasi 1-3 bungkus/orang anak-anak juga dipastikan semua dapat, panitia sangat selektif, , ini berkat kesadaran warga dan partisipasi tinggi untuk maulid Nabi, ujar ketua panitia

Nasi bantuan ummat diantar ke dayah-dayah hingga ribuan bungkus, dibagi ke para undangan dan diberikan kepada orang datang ke lokasi kenduri ummat, Alhamdulillah berkah" ungkap Abdullah bersyukur

Acara maulid berhasil dilaksanakan hingga malam hari, usai melayani ummat para pemuda membersihkan lokasi acara , atas kekompakan panitia dan pemuda Alhamdulillah acara berjalan tanpa kendala

Seperti agenda tahun lalu, selang satu hari lalu dilanjutkan dengan ceramah agama guna melengkapi momen maulid Nabi, rencana pada Senin malam (5 /12/2022) Tgk Saddam Husen akan mengisi tausiah terkait perjalanan Nabi dan suri tauladan Beliau yang tak boleh di lupakan, dia mengajak ummat untuk ikut mendengar dakwah tersebut bersama-sama di Masjid Baitussalam Dusun Manggis Gampong Blang Baroh Meulaboh.

Komentar

Loading...
error: Content is protected !!