Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 1)
Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 3)

Rayakan Kemerdekaan RI, MRI Jepara bagikan ribuan Porsi Makan Gratis

Laporan ,
Rayakan Kemerdekaan RI
Bimcmedia.com | Anggota MRI kabupaten Jepara saat membagikan makanan gratis kepada masyarakat. Jumat (20/08/2021) | Foto : istimewa

Bimcmedia.com, Nasional : Dalam rangka rayakan hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Jepara bagikan ribuan porsi makan gratis. Jumat (20/08/2021)

Adapun Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Kabupaten Jepara kembali megadakan kegiatan Operasi Pangan Gratis dengan membagikan sejumlah 1.945 porsi makan yang siap saji pada selasa (17/08/2021), bedanya yang kali ini spesial merayakan HUT RI ke-76

Kegiatan ini dilakukan oleh MRI mengingat pemberlakuan protokol kesehatan masyarakat level 4 (PPKM) yang diperpanjang sehingga mengakibatkan sebagian warga masih kesulitan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti makanan.

Pihak relawan MRI membagikan makanan dengan jumlah 1.945, hal itu mengarah kepada momen tahun pertama kemerdekaan negara Republik Indonesia

Mahmud Syifaudin (21) Ketua MRI Jepara kepada bimcmedia.com menyampaikan kegiatan ini mereka selenggarakan “Karena ini adalah momentum kemerdekaan Indonesia, makanya kami pilih angka 1.945 porsi makan sesuai dengan tahun pertama Indonesia memproklamirkan kemerdekaannya yaitu pada tahun 1945”. Ujar Syifaudin

BACA JUGA : 

Aksi Operasi Pangan Gratis yang merupakan sebuah Gerakan berbagi dengan mengajak masyarakat sekitar agar saling membantu atau gotong-royong terhadap yang sedang membutuhkan.

Mayarakat Relawan Indonesia Jepara membagikan makanan gratis dalam bentuk siap santap kepada masyarakat seperti pekerja jalanan, ojek online, masjid, panti asuhan, serta pondok pesantren.

Lebih lanjut ketua MRI kabupaten jepara juga menyebutkan pihaknya mengerahkan sekitar 55 orang relawan untuk menyukseskan kegiatan rayakan  Hari ulang tahun kemerdekaan RI.

,” Dalam implementasinya kami mengerahkan 55 relawan untuk memasak dan distribusi yang terbagi di tiga Dapur kemanusiaan MRI Jepara yaitu di desa Margoyoso untuk wilayah bagian selatan, desa sukodono untuk area tengah dan desa Bumiharjo untuk area Utara” lanjut Syifaudin yang juga sebagai mahasiswa IAIN Kudus.

Kemudian atas terselenggaranya kegiatan operasi pembagian pangan gratis oleh MRI tersebut mereka berharap dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak PPKM pada masa Pandemi Covid -19 ini.

Terakhir pihak Mayarakat Relawan Indonesia wilayah jepara mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak maupun sahabat dermawan yang telah mendonaturi serta mensuport dan kegiatan ini.

RMa

Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 11)
Error, group does not exist! Check your syntax! (ID: 10)

Komentar

Loading...