RSUD Cut Nyak Dhien Tingkatkan Pelayanan Gatroenterohepatologi

Bimcmedia.com, Meulaboh; Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cut Nyak Dhien Kabupaten Aceh Barat tengah mengupayakan peningkatan pelayanan pada aspek Gatroenterohepatologi (pelayanan endoscopi dan pelayanan penyakit hati).
Terkait upaya peningkatan pelayan Gatroenterohepatologi pada rumah sakit umum daerah tersebut disampaikan
langsung oleh Dokter Ilum Anam,Sp.PD (K) dalam amanatnya bimcmedia.compada kegiatan apel perdana usai menjabat Direktur RSUD Cut Nyak Dhien yang baru, Senin (07/03/2022).
Adapun Dokter Ilum Anam,Sp.PD (K) menyampikan pihak Rumah Sakit setempat, dalam bekerja selain menjaga kekompakan juga perlu melakukan upaya-upaya inovatif atau tenerobosan- tenerobosan baru demi menjaga cashflow.
Selain itu Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Cut Nyak Dhien juga menyebutkan pada era 4.0, RSUD tersebut harus memiliki aspek keunggulan yang mampu di jual serta dapat dibandingkan dengan rumah sakit-rumah sakit yang berada di lingkungan Kabupaten Aceh Barat maupun rumah sakit tetangga.
Menurut Direktur RSUD Cut Nyak Dhien, salah satu keunggulan yang akan terus ditingkatkan pelayanannya adalah pelayanan gatroenterohepatologi (pelayanan endoscopi dan pelayanan penyakit hati). Dimana pelayanan tersebut diperuntukkan bagi para penderita atau pasien penyakit lambung, saluran cerna, penyakit hati dan saluran empedu.
Terakhir Dokter Ilum juga menambahkan dalam satu atau dua bulan mendatang, masyarakat yang berada di Pantai Barat Selatan Aceh khusunya ,sudah mendapatkan pelayanan gastroenterohepatologi di Rumah Sakit Umum Daerah CND Meulaboh.
Terakhir untuk pelayanan Hemodialisa terhitung sejak bulan Maret tahun 2022 sudah kembali dapat melayani masyarakat walaupun belum maksimal, tutup Direktur RSUD CND, Dokter Ilum Anam,Sp.PD (K), sebagaimana dalam keterngan rilis Humas Rumah Sakit tersebut.
---
[RMa]
Komentar