Semarakkan HUT RI Ditengah Pandemi, drg.Rusfa Gelar Lomba Online

Laporan ,
Semarakkan HUT RI
Penggerak event lomba online drg.rusfa tursina/ist

Bimcmedia.com, Meulaboh : Semarakkan HUT RI ke 76 di tengah pandemi, drg.rusfa gelar lomba secara Online, dalam kegiatan tersebut banyak pengusaha fashion dan pengusaha kuliner ikut bargabung menjadi sponsor lomba yang digelar.

Para pengusaha kuliner dan pengusaha fashion Aceh barat, Nagan raya serta Banda aceh ikut Menjadi sponsor dalam menyemarakkan HUT RI ke 76. Mengingat keadaan masih dalam kondisi Covid maka lomba digelar secara online melalui media sosial dan ratusan hadiah menarik telah disiapkan untuk diberikan pada pemenang.

drg rusfa tursina penggerak event semarakkan HUT RI ke 76 drg.Rusfa tursina kepada bimcmedia.com Selasa (17/8/2021) mengatakan, dalam rangka menyambut kemerdekaan Negeri dirinya membuat sebuah perlombaan online di akun media sosial yang diikuti sekitar 1000 peserta.

Perlombaan online tersebut dapat diikuti oleh semua kalangan dan usia. Jenis perlombaan yang di adakanpun sangat berbeda-beda. Seperti menjawab teka teki silang, lomba pantun terunik, serta perlombaan game dan lainnya. jelasnya.

BACA JUGA : 

"Target 100 pemenang tapi para pedagang memberi hadiah lebih sehingga ada 120 pemenang" ungkapnya.

Bagi pemenang lomba masing-masing akan mengambil hadiahnya pada Selasa 17 agustus 2021, tepatnya dihari Kemerdekaan Indonesia.

"Perlombaan online dalam rangka HUT RI tersebut sudah selesai kita lakukan .tepat tanggal 17 Agustus pesertanya hanya tinggal mengambil hadiah masing masing" ungkap Penggerak event.

Bentuk hadiah yang di berikan pada 100 orang pemenang berbeda-beda mulai dari pakaian, hijab, masker, mukena, tas, sendal, pampers anak, aksesoris, skincare, voucher salon motor/mobil, voucher makanan dan minuman yang semuanya diberikan dari masing-masing sponsor pengusaha fashion dan pengusaha kuliner.pintanya

Harapannya setiap pemenang bisa ikut merasakan perayaan dihari kemerdekaan RI walau hanya mengikuti perlombaan online dimasa pandemi seperti sekarang ini. Semoga hadiahnya bisa bermanfaat bagi para pemenang dan tetap semangat serta selalu menjaga Prokes. Dirgahayu 76 tahun Indonesia Merdeka, Indonesia tangguh. Tutupnya

___

( FL)

Komentar

Loading...
error: Content is protected !!