Tinjau Langsung Banjir Aceh Barat, Ipelmabar Dukung Responsif Pj. Bupati Mahdi

Ikbal Afzal, Sekum Ipelmabar | Ist

Bimcmedia.com, Meulaboh : PJ Bupati Aceh Barat, Mahdi Efendi meninjau langsung lokasi banjir yang ada di Aceh Barat, Ikatan Pelajar Mahasiswa Aceh Barat dukung aksi respon terhadap masyarakat, Minggu (8/5/2023).

Peristiwa banjir terjadi di berbagai wilayah dalam Kabupaten Aceh Barat, Aceh di karenakan hujan deras. Menurut Ikbal Afzal, selaku Sekretaris umum IPELMABAR (Ikatan Pelajar Mahasiswa Aceh Barat), mengapresiasi semua pihak yang terlibat dalam membantu serta menghimbau terhadap musibah banjir yang terjadi, terutama mendukung berbagai langkah Pemkab Aceh Barat dalam mengatasi musibah alam ini yang sering terjadi.

"Sepengetahuan kami berbagai langkah telah dilakukan oleh Pemerintah baik mengatasi banjir terutama terkait tindak langsung Pj. Bupati Aceh Barat yang telah mengarahkan langsung Dinas Sosial Aceh Barat dan BPBD Aceh Barat serta para Camat untuk mendata dan memberikan secara langsung bantuan masa panik serta keamanan masyarakat yang terdampak, dan juga untuk penanganan darurat banjir di wilayah Aceh Barat Mahdi Effendi yg juga telah menginstruksikan jajarannya terutama dinas dan lembaga terkait untuk terus siaga dan memantau bencana alam selama 24 jam". Tuturnya kepada media, (8/5/2023)

Diketahui, terdapat delapan kecamatan terdampak banjir, yaitu Kecamatan Sungai Mas, Woyla Barat, Woyla Timur, Arongan Lambalek, Pantai Ceureumen, Kaway XVI, Meureubo dan Johan Pahlawan, imbas dari meluapnya Krung Woyla dan Meurebo

Dari data BPBD Kabupaten Aceh Barat per 8 Mei 2023, banjir yang telah melanda wilayah Kabupaten Aceh Barat sejak dua hari lalu itu, telah merendam sebanyak 8 Kecamatan dan 58 Desa dalam Kabupaten Aceh Barat, yang menyebabkan 3.975 jiwa dari 1.652 KK terdampak banjir.

Namun, untuk itu Ikbal berharap kepada pemerintah agar terus melakukan pendataan terhadap masyarakat serta mendirikan Posko Pengungsian bagi masyarakat yang terkena musibah dan juga kami apresiasi Pemkab Aceh Barat sudah memberikan bantuan tanggap darurat berupa logistik terutama makanan pokok serta obat-obatan.

Selanjutnya Ikbal juga berharap untuk semua pihak terus mendukung kinerja dinas dan lembaga yang terkait, tentunya semua menginginkan banjir yang terjadi di Aceh Barat dapat teratasi dengan cepat dan segala pekerjaan masyarakat yang selama ini terhenti akibat banjir dapat berkerja lagi sebagai mana normalnya, tutupnya.

Komentar

Loading...