Beutong Ateuh Kembali di Landa Banjir Bandang, Rumah dan Warung Ikut Rusak
Bimcmedia.com, Meulaboh: Beutong Ateuh Banggalang kembali di landa banjir akibat erosi Alue Beutong (sungai kecil) yang berada di Gampong Blang Meurandeh Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang Kabupaten Nagan Raya. Senin (28/8/2023) Malam
Akibat erosi tersebut sebagian rumah warga serta warung yang berdekatan dengan Alue Beutong ikut terancam rusak
Zamie Warga setempat saat di konfirmasi via telpon mengatakan, sebagian rumah serta warung yang berdekatan dengan Sungai Alue Beutong itu terancam rusak akibat hantaman air
"Warung makwod, warung kopi bang Mando serta warung yang berdekatan dengan arus Alue Beutong juga ikut rusak di bawa arus" Kata Zamie
Selanjutnya Zamie juga menjelaskan, aktifitas pengendara jalan juga diperkirakan sempat terhambat karena tumpukan kayu yang di bawa arus Alue Beutong hingga ke badan jalan
Sementara itu, Kalak Bpbd Nagan Raya saat di konfirmasi terpisah melalui WhatsApp mengatakan pihaknya sedang menuju ke lokasi kejadian " Baik bang, tim sedang menuju lokasi" Pungkasnya
(*)
Komentar