Satpol PP-WH Simeulue Bantu Warga Seberangi Sungai Pasca Banjir

Satpol PP-WH Simeulue
Anggota Satuan Polisi Pamong Praja Wilayatul Hisbah (Satpol PP-WH) kabupaten Simeulue saat membantu warga menyeberangi sungai pasca bencana banjir, pada Senin, (17/01/2022) | Ist

Bimcmedia.com, Simeulue ; Menggunakan rakit, Anggota Satuan Polisi Pamong Praja Wilayatul Hisbah (Satpol PP - WH) Kabupaten Simeulue dalam membantu warga seberangi sungai pasca bencana banjir, Selasa (18/01/2022).

Anggota dari Dinas Satuan Polisi Pamong Praja-Wilayahtul Hisbah (Satpol PP - WH) Kabupaten Simeulue membantu evakuasi dan menyeberangkan masyarakat meggunakan rakit, pasca bencana banjir yang terjadi pada, Senin 10 Januari 2022

Kepala Dinas Satpol PP - WH Simeulue Dodi Juliadi Bas mengatakan, tujuan dikerahkannya sejumlah personil Satpol PP ke titik lokasi pasca banjir, yakni untuk membantu warga menyeberangi sungai sehinga warga sekitar dapat melaksanakan aktivitas sehari-hari seperti biasa.

" Kita mengerah beberapa anggota dari Dinas Satpol PP-WH Simeulue, untuk membantu dan memudahkan warga dalam menyeberangi sungai sehinga warga sekitar dapat melaksanakan aktivitas sehari-hari sebagaimana mestinya" Kata Dodi dalam keterangan rilisnya yang di terima media ini.

Sebelumnya banjir melanda beberapa daerah di kabupaten kepulauan Simeulue, salah satunya di kecamatan Salang. Adapun dampak dari bencana banjir itu mengakibatkan sebuah jembatan ambruk, yakni jembatan yang berada di Gampong (desa) Lala Bahagia, Kecamatan Salang.

Ambruknya jembatan tersebut menyebabkan aktivitas warga lumpuh sementara karena tidak bisa dilalui, baik kendaraan maupun pejalan kaki. Diketahui jembatan itu merupakan satu-satunya akses penghubung utama antara kecamatan Salang dan Alafan.

Pasca bencana banjir akses jembatan tersebut sampai saat ini masih belum bisa gunakan oleh warga sekitar. Atas hal tersebut anggota dari dinas Satpol PP-WH Simeulue melakukan kegiatan bakti sosial, membantu warga sekita yang ingin menyeberang.

Anggota dari personil Satpol Polisi Praja-Wilayahtul Hisbah kabupaten Simeulue mebantu evakuasi dan menyeberangkan warga melewati sungai meggunakan rakit sederhana.

Pada kegiatan tersebut Anggota Satpol PP-WH dilapangan bekerja sama dengan Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten Simeulue.

Terakhir sebagai informasi, bencana banjir yang terjadi juga menimpa Kecamatan Alafan , yang mana banjir juga merendam rumah warga yang berada di sekitaran Desa Langi dan Desa Lubuk Baik. Sedangkan di Kecamatan Salang, banjir juga merendam rumah warga di Desa Nasrehe.  ***

Komentar

Loading...
error: Content is protected !!